Kamis, 24 November 2011

Software Alternatif


                Saat membahas software pembuat animasi, kita pasti akan membicarakan Flash. Namun ada software alternative yang kemampuannya cukup oke dan gratis. Meski begitu animasi Macromedia flash tetap saja merupakan favorit para desainer web dan pengembangan game. Namun aplikasi ini memiliki satu kekurangan besar yaitu harganya yang mahal. Lalu itu dijadikan pembenaran bagi sebagian orang untuk membajaknya.

                Padahal sebenarnya ada banyak aplikasi animasi alternative yang tidak berbayar. Salah satu alternatif terbaik adalah Vectorian Giotto. Yang menarik dari aplikasi ini adalah antarmukanya yang mirip dengan Adobe Flash, sehingga cocok bagi kita yang ingin belajar animasi dasar terlebih dahulu sebelum bermigrasi ke Adobe Flash.

                Walau berfungsi sebagai aplikasi alternative bagi Adobe Flash, tidak berarti Vectorian Giotto kalah dari saingannya tersebut. Bahkan boleh di bilang, semua fasilitas Adobe Flash ada di sini, mulai dari layer, frame, properti objek, dll. Tapi pengemang Vectorian Giotto memposisikan software ini sedikit berbeda dengan Adobe Flash. Vectorian Giotto ini lebih di posisikan untuk desainer. Maksudnya Vectorian Giotto lebih cocok digunakan untuk membuat gambar bergerak, bukan game atau animasi interaktif.

                Vectorian Giotto telah dilengkapi dengan berbagai effect generator. Dengan begitu pengguna dapat dengan mudah menciptakan berbagai efek cantik, unik, menarik tanpa harus bersentuhan dengan pemrograman sedikitpun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar